Celebrity

Kamis, 29 September 2011

Singapore Trip 2011 Day 1


GP F1 Singapore 2011

"Dreams come true" yahhh ini lah yang menggambarkan perasaan saya ketika akhirnya bisa melihat secara langsung balapan paling bergengsi didunia yaitu Grand Prix Formula 1 yang dilaksanakan di Singapore tahun ini. Rencana sudah disiapkan jauh hari sebelum hari H, dimulai ketika membeli tiket pesawat yang saya beli sekitar 7 bulan sebelumnya yang kebetulan ketika AirAsia membuat promo yang sangat murah. Rute perjalanan saya yaitu Medan - Kuala Lumpur kemudian Kuala Lumpur - Singapore dan begitu juga dengan ketika kembali dari Singapore. Total biaya yang saya keluarkan untuk tiket pesawat hanya Rp 800.000 saja. Beruntungnya sayaaaaa kali ini hahahah, dan kemudian membeli tiket balapan yang sudah bisa dibeli 5 bulan sebelum balapan, sekitar bulan Mei yang saya titipkan kepada teman yang kebetulan sedang pergi ke Singapore. Harga tiket ketika itu berkisar $SG 169 kurang lebih Rp 1,2 jt untuk zona 4 walkabout. 

Day 1 (23 Sept 2011)

Sangat sangat bersemangat ketika bangun pagi dan bersiap siap menuju Airport, kebetulan kali ini saya pergi bersama dengan teman saya Riky dan Irfan. Flight schedule saya pukul 06.05 am menuju Kuala Lumpur Malaysia terlebih dahulu yang kemudian dilanjutkan menuju Singapore pukul 12.00 pm waktu setempat.

Saya berangkat dari rumah Riky sekitar pukul 04.00, saya memilih menginap di rumah Riky supaya bisa pergi ke airport bersama sama. Urusan check in dan imigrasi selesai kami pun terbang tepat waktu dengan AirAsia QZ 8050 dan sampai di LCCT Airport Kuala Lumpur, Malaysia pukul 08.00 waktu setempat. Kali ini kebetulan sekali salah satu pramugaranya adalah Bang Ibel, teman kakak saya, yah lumayan lah itung-itung minum gratis di pesawat heheheh.

Breakfast @ Old Town White Coffee

Smoking Area @LCCT Airport

Smoking Area @LCCT Airport

Ada waktu sekitar 4 jam berada di LCCT, kami sempatkan untuk sarapan dan beristirahat sebentar di Old Town White Coffee. Yah seperti biasa menu breakfast kali ini tidak lah jauh dari nasi yaitu nasi lemak plus teh O ice, harap maklum kebiasaan orang Indonesia tidak bisa kalau tidak makan nasi hahahh.

Sarapan, istirahat dan "merokok" sudah selesai, kami pun memutuskan untuk segera check in,  sekitar pukul 10.30 am kami segera check in kembali. Bagasi, imigrasi selesai dan tidak terlalu lama menunggu di Boarding room tepat pukul 11.30 am kami pun dipanggil untuk boarding dan tepat pukul 12.00 pm pesawat AirAsia AK 723 terbang menuju Singapore.

Changi Airport Termina 1

Changi Airport Terminal 1 ready to Termnal 2 with Sky Train


Finally sampai juga di Changi Airport, Singapore sekitar pukul 01.00 pm dan sesegera mungkin setelah selesai urusan imigrasi dan bagasi kami pun langsung menuju "Downtown". Dari Terminal 1 Changi kami menuju terminal 2 menggunakan sky train yang kemudian melanjutakan perjalanan menggunakan MRT menuju Tanah Merah Station. Dari Tanah Merah kemudian berganti kereta menuju Orchard MRT Station. Perjalanan kurang lebih memakan waktu sekitar 45 menit.

@ Sky Train from Terminal 1 to Terminal 2

@ MRT from Terminal 2 to Tanah Merah MRT Station

@ Tanah Merah MRT Station


Singapore, here i come.... Heheheh, sesampainya di Orchard MRT kami pun langsung menuju Apartement Lucky Plaza yang sudah di booking via online sebulan sebelumnya. Beres urusan check in apartement dan urusan barang kami pun segera meng-explore orchard semaksimal mungkin hahhaha... tapi dikarenakan jam nya menunjukan untuk makan siang yahh kami makan terlebih dahulu di lantai 2 Lucky Plaza. Menunya lumayan masih diterima lidah orang Indonesia dikarenakan restaurant nya memang punya orang Indonesia dan menunya juga ala-ala restaurant padang. Untuk sekali makan dan minum (Es teh manis) harganya $SG10, lumayan sangat mahal kalau di Indonesia, tapi apadaya cuman tempat ini lah yang masih bersahabat dengan lidah dan perut saya. 

Satu kata untuk Singapore kali ini, FANTASTIS...!!! kenapa..?? diakrenakan suasana kota ini sudah sangat terasa dengan suasana balapan GP Formula 1. Pas hari ini dimulai free parctice hari pertama yang akan dimulai pukul 08.00 pm.  Di segala sudut Orchard Road ini sangat banyak di jumpai both tempat penjualanan marchendise tim tim Formula 1dan ornamen-ornamen di sepanjang Orchard juga sudah bernuansa Formula 1.  Rasanya saya sudah tidak bisa mengungkapakan kata-kata lagi mengenai suasana di Orchard Road kali ini, maka saya persilahkan melihat sendiri photo-photo berikut...







Ada yang menarik di Orchard kali ini, yappp di bukanya H&M store pertama di Asia Tenggara. Hmm tapi untuk masuk kedalam store nya ini H&M memberlakukan sitem buka tutup dikarenakan pengunjung yang sangat sangat banyak, sudah seperti di Indonesia saja tapi Indonesia sistem ini diberlakukan di jalan raya, bukan di sebuah toko. Sempat saya berfikir sejenak, mau masuk kedalam saja harus mengantri, bagaimana ketika bayar di kasirnya?? Yah benar saja ketika saya sudah di dalam dan hendak membayar, antrian di meja kasir sangat sangat sangat panjang.





Okey, setelah cukup puas meng-explore Orchard seharian, sekitar pukul 09.00 pm kami pun kembali ke Apartemen untuk mandi dan kemudian melanjutkan petualangan ke daerah City Hall. Sebelum itu saya sudah ada janji buat ketemuan dengan teman yang tinggal di Singapore yaitu Pandu, dialah yang membelikan tiket GP F1 saya, sekalian untuk mengambil tiket tersebut. Sekitar pukul 10.00 pm kami bertemu di City Hall tepatnya di Starbucks Rafles City Mall. Sebelumnya saya kesini hanya untuk mengambil tiket saja, tetapi ketika melihat keluar mall, wihhhhhh suasana nya sangat sangat menggiurkan untuk menonton free practice nya. Tidak jauh dari Rafles City Mall, gate 4 untuk menonton free practice sudah sangat dekat. Suara mobil formula 1 pun sudah sangat jelas kedengaran. Inilah yg membuat saya semangat untuk melihatnya.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...